Tuesday, June 14, 2016

Inilah Cara Merawat Kulit Bayi Agar Tetap Sehat

cara merawat kulit bayi
Johnson's Baby Indonesia

Memiliki bayi yang sehat dan riang setiap hari menjadi kebanggaan setiap Bunda tentunya, hal tersebut dapat diraih oleh setiap Bunda bila merawat si Kecil dengan benar. Termasuk kesehatan kulit si Kecil yang terkenal sensitif itu, setiap semua yang Bunda lakukan pada kulit si Kecil tentu akan berpengaruh terhadap kulitnya.



Oleh karena itu, Bunda harus mengerti bagaimana cara merawat kulit bayi yang benar, agar kulitnya tetap dalam kondisi sehat setiap saat. Tak terlepas dari faktor lingkungan, Bunda juga harus mengetahui hal-hal yang dapat mempengaruhi kesehatan kulitnya, agar dapat dicegah terjadi pada si Kecil.

Namun, masih saja banyak para Bunda yang belum mengerti bagaimana perawatan yang seharusnya dilakukan pada kulit bayi, alhasil kulit anaknya mengalami masalah seperti memerah, menipis, luka atau yang lain. Nah, bagi Bunda yang ingin menjaga kulit bayinya agar tetap sehat, silahkan simak ulasan berikut dan aplikasikan pada si Kecil.

Hindarkan dari Sinar & Panas Matahari
Bunda boleh mengajak si Kecil keluar rumah untuk melihat pemandangan luar namun hanya pada jam-jam tertentu saja. Ajak si Kecil untuk keluar rumah sebaiknya pada pagi hari antara jam 5 hingga jam 8 pagi, dan sore hari setelah jam 4.

Jika Bunda mengajaknya keluar rumah diatas jam 8 atau sebelum jam 3, tentunya matahari sudah semakin panas sehingga akan berpengaruh buruk terhadap si kulit si Kecil. Kulit si Kecil akan berpotensi untuk mengalami kering karena panas matahari yang berlebih serta kesehatan kulit akan berkurang akibat sinar UV matahari.

Maka dari itu, sebaiknya hindarkan si Kecil dari sinar matahari pada jam-jam tersebut. Namun bila terpaksa karena berpergian, sebaiknya pakaikan si Kecil jaket yang cukup tebal untuk menutupi seluruh bagian kulit si Kecil.

Gunakan Bedak Bayi atau Baby Oil
Terkadang kulit bayi terkena bahasan, maka agar membuatnya tidak menjadi sarang penyakit adalah dengan memakaiakannya bedak bayi atau minyak bayi. Terkadang juga kulit si Kecil dalam kondisi kering sehingga membutuhkan baby oil untuk menjaga kelembabannya. Bedak bayi juga harus digunakan untuk menjaga kulit si Kecil tetap lembut serta menjaga kelembabannya.

Bun, melihat fungsi bedak bayi dan baby oil yang sangat penting bagi kulit si Kecil, maka pastikan kosmetik ini Bunda gunakan pada si Kecil ya. Gunakan kosmetik ini pada waktu-waktu tertentu untuk hasil yang maksimal.

Bedak bayi dipakai setelah mandi, saat terkena basahan atau saat butuh kehangatan. Penggunaan minyak bayi juga sama seperti bedak bayi, namun dapat ditambah yaitu pada saat mandi dan pijat bayi.

Hindarkan dari Virus
Berkeringat memang menjadi hal yang pasti dialami oleh si Kecil. Namun yang harus Bunda lakukan adalah bagaimana cara penanganan yang tepat bila si Kecil sedang berkeringat. Karena, keringat merupakan sesuatu yang dapat menyebabkan biang keringat akibat virus yang menempel pada si Kecil.

Nah, agar si Kecil tidak mengalaminya, Bunda harus menjaganya agar tetap kering dari keringat. Setelah berkeringat, pastikan Bunda selalu membersihkannya dengan lap atau tissue. Untuk hasil maksimal, pakaikan baby oil dan bedak bayi setelah kondisi kulit benar-benar kering.

Jadi itulah 3 tips yang dapat Bunda lakukan untuk menjaga kulit si Kecil tetap dalam kondisi sehat dan bebas dari virus. Kulit memang menjadi aset penting untuk masa depan si Kecil, maka dari itu jangan kecewakan bayi Bunda ya Bun.

1 comment:

  1. The Racebook: A Go-To Casino for New Players
    The Racebook is a fun, friendly and fun 부천 출장안마 casino. It's 포항 출장안마 located in Loyola and was established in 2011 by 의정부 출장마사지 Bill Gates. Rating: 3.8 · 파주 출장마사지 ‎24 대전광역 출장마사지 reviews

    ReplyDelete